Beranda Musik Akhir Pekan Penuh Musik, Panggung Gratis Ramaikan Jakarta dan Bekasi

Akhir Pekan Penuh Musik, Panggung Gratis Ramaikan Jakarta dan Bekasi

0
Akhir Pekan Penuh Musik, Panggung Gratis Ramaikan Jakarta dan Bekasi

CARAPANDANG –  Akhir pekan ini, Jakarta dipenuhi semarak musik dari berbagai panggung gratis yang sayang untuk dilewatkan. Sejumlah musisi ternama hingga pendatang baru dijadwalkan tampil dalam berbagai gelaran musik pada Sabtu dan Minggu, 12–13 Juli 2025.

Salah satu acara utama adalah CL Music Fest yang digelar selama dua hari. Grup musik Lomba Sihir tampil pada Sabtu 12 Juli, bersama The Mavericks, 2+1 Band, Prinsa Mandagie, Clara Riva, dan Jesen. Festival ini ditutup dengan penampilan spesial dari RAN pada Minggu malam.

Sementara itu, Pemuda Jakarta 2025 yang berlangsung di Jakarta International Velodrome juga menghadirkan konser musik gratis. Pada Sabtu malam, penonton akan dihibur oleh Ecoutez, DJ Turnback Koplo, dan Vena. 

Penampilan berlanjut pada Minggu malam dengan Akemi dan The Atlantis, masing-masing dijadwalkan naik panggung pukul 20.00 dan 21.00 WIB. Tak hanya di Jakarta, penggemar musik di Bekasi juga mendapat suguhan istimewa. 

Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Lyodra, dijadwalkan tampil di panggung terbuka Grand Metropolitan Bekasi pada Sabtu, 12 Juli, pukul 19.00 WIB. Penampilan ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. 

Akhir pekan ini menjadi momentum emas bagi para penikmat musik untuk menikmati pertunjukan berkualitas tanpa biaya. Pastikan Anda tidak melewatkan berbagai penampilan menarik di sejumlah titik di Jabodetabek.

(Nadia Putri)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here