CARAPANDANG - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian berpesan pada lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) untuk siap ditempatkan di berbagai daerah di Indonesia. "Setelah pelantikan ini, para Pamong Prajanya akan ditempatkan di seluruh Indonesia, sehingga harus siap untuk ditempatkan di mana saja," kata Tito dalam sambutannya pada pelantikan ribuan lulusan IPDN angkatan XXXII di kampus IPDN Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Senin (28/7/2025).
Ia kembali bertanya kepada lulusan IPDN, kesiapan untuk ditempatkan di seluruh Indonesia. Kesiapan penempatan sudah tertuang didalam kontrak.
"Apakah siap untuk ditempatkan di mana saja? Ya, harus siap, karena itu lah memang kontraknya di tempatkan di mana saja, kita harus siap," katanya, menegaskan.
Menurutnya, lulusan IPDN sebagai satu penyelenggara Aparatur Sipil Negara (ASN) memiliki peran penting dalam pelayanan kepada masyarakat. Ia berharap, lulusan IPDN menjadi pelopor sekaligus agen perubahan untuk menciptakan para ASN yang profesional untuk menjalankan administrasi pemerintahan.
"IPDN lulusannya diharapkan akan dapat menjadi motor penggerak sekaligus agen perubahan. Perubahan untuk menciptakan para ASN yang profesional untuk menjalankan administrasi pemerintahan negara yang besar ini baik pusat maupun daerah," ujarnya.