Kemudian, cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di kota Gorontalo.
Selain itu, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di kota Palu, Kendari dan Makassar.
"Waspadai potensi hujan disertai petir diprakirakan terjadi di kota Mamuju," katanya.
Kepulauan Maluku dan Papua
Terakhir, prakiraan cuaca di pulau Maluku dan Papua. Cuaca berawan diprakirakan terjadi di kota Jayapura.
Selain itu, hujan dengan intensitas ringan umumnya diprakirakan terjadi di sejumlah kota. Seperti, Ambon, Ternate, Sorong, Manokwari, Nabire dan Jayawijaya.
Sedangkan hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di kota Merauke.
Dalam kesempatan itu, Yohanes menyampaikan potensi banjir rob di sejumlah wilayah pesisir. Seperti, pesisir Kepulauan Riau, Kepulauan Bangka Belitung, Banten, Jakarta, Selatan Jawa Barat, Jawa Tengah bagian Utara.
Kemudian, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat dan Maluku.
Selain itu, ia juga menyampaikan suhu maksimum kota-kota besar di Indonesia. Seperti, kota Surabaya dengan suhu maksimum mencapai 34° Celsius. Kota Pangkal Pinang dan Serang masing-masing dengan suhu maksimum mencapai 32° Celsius.
Kota Bandung dengan suhu maksimum mencapai 31° Celsius. Kota Palembang dengan suhu maksimum mencapai 30° Celsius.
Kota Yogyakarta dengan suhu maksimum mencapai 30° Celsius. Dan kota Jakarta dan Semarang masing-masing dengan suhu maksimum mencapai 28° Celsius.