Beranda Suara Senayan DPR Ingatkan Kapasitas Gudang Bulog Belum Memadai Tampung Cadangan Pangan

DPR Ingatkan Kapasitas Gudang Bulog Belum Memadai Tampung Cadangan Pangan

Sejumlah gudang Bulog sudah terpenuhi oleh penyerapan gabah dari petani lokal. Sehingga, diperlukan pengadaan gudang serta sejumlah alat pengering agar gabah yang ditimbun Bulog tetap dalam kondisi baik.

0
Istimewa

CARAPANDANG – Wakil Ketua Komisi IV DPR Alex Indra Lukman mengatakan bahwa kapasitas gudang, serta sarana, dan prasarana yang dimiliki Badan Urusan Logistik (Bulog) saat ini belum memadai untuk menampung cadangan pangan.

Dia mengungkapkan bahwa sejumlah gudang Bulog sudah terpenuhi oleh penyerapan gabah dari petani lokal. Sehingga, diperlukan pengadaan gudang serta sejumlah alat pengering agar gabah yang ditimbun Bulog tetap dalam kondisi baik.

Ini penting untuk dipersiapkan sebab Presiden Prabowo telah memberikan penugasan kepada Bulog untuk menyerap, dan membeli gabah petani dari segala kualitas dengan harga Rp6.500 atau beras seharga Rp12 ribu. “Petani kita gembira, sehingga punya antusiasme menjual hasil panennya kepada Bulog,” ujarnya di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 6 Mei 2025.

Wakil rakyat dari PDI Perjuangan ini mengingatkan, pemerintah perlu membatasi penyerapan gabah apalagi akan ada penyerapan jagung ke depannya. Menurutnya ini penting untuk memastikan kapasitas gudang Bulog bisa memadai di mana kondisi saat ini sudah dipakai untuk menyimpan gabah, dan juga tempat pengeringan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here