Beranda Film Indonesian Movie Actors Awards 2025, Puncak Penghargaan Tertinggi Perfilman Indonesia

Indonesian Movie Actors Awards 2025, Puncak Penghargaan Tertinggi Perfilman Indonesia

0
Indonesian Movie Actors Awards 2025, Puncak Penghargaan Tertinggi Perfilman Indonesia

CARAPANDANG - Ajang penghargaan yang paling ditunggu-tunggu, Indonesian Movie Actors Awards (IMAA) hadir kembali tahun ini. Setelah hampir dua dekade, IMAA hadir menjadi wujud perayaan dedikasi, kreativitas dan pencapaian para aktor serta aktris Tanah Air, yang telah memberikan warna dan berkontribusi besar bagi perkembangan industri film di Indonesia. Malam puncak penghargaan paling bergengsi bagi insan perfilman Tanah Air ini akan disiarkan langsung oleh Rajawali Citra Televisi Indonesia (RCTI), Rabu 26 November 2025, Pukul 21.00 WIB dari salah satu studio tercanggih dan termegah di Asia, yakni Studio RCTI+, yang bertempat di kawasan MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta.

“Indonesian Movie Actors Awards tahun ini merupakan gelaran yang ke-19 kalinya dan tetap konsisten memberikan apresiasi atas ide kreatif serta kerja keras para insan perfilman nasional sebagai elemen utama sekaligus ujung tombak kesuksesan sebuah film. RCTI sendiri sebagai televisi yang dijuluki home of awards atau rumahnya penghargaan, selalu berkomitmen untuk memberikan tempat kepada IMAA sebagai bentuk dukungan terhadap kreativitas serta kinerja para pelaku industri film atas karya yang telah dibuat. Semoga IMAA dapat memotivasi para insan industri perfilman Tanah Air untuk terus menghadirkan karya-karya terbaik,” ujar Fajar Kurniawan selaku Executive Producer RCTI.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here