Imbauan tersebut mencakup memantau laporan kesehatan resmi, menghindari area wabah, serta menerapkan tindakan pencegahan seperti mencuci buah hingga bersih dan menghindari kontak dengan hewan pembawa virus.
Perdana Menteri Thailand, Anutin Charnvirakul, menegaskan bahwa hingga saat ini belum ada kasus Nipah yang terdeteksi di Thailand. Meski demikian, ia mendesak masyarakat untuk tetap waspada dan mengurangi kontak fisik guna mencegah potensi penularan.