Korban dilaporkan terjatuh dari lantai delapan gedung sekolah di Gading Serpong dan diduga akibat perundungan. Kepala Polres Tangerang Selatan AKBP Victor Henry Inkiriwang menyatakan rilis hasil penyelidikan akan disampaikan secara transparan.
"Sabtu (15/11/2025) nanti kita rilis hasil dari penyelidikan. Semuanya akan disampaikan hasil penyelidikan kita pada saat rilis nanti," ujar Kapolres Tangerang Selatan AKBP Victor Henry Inkiriwang, Kamis (13/11/2025).
Diketahui, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) turut mendesak pengusutan tuntas kasus tersebut. Lembaga tersebut meminta kepolisian segera mengungkap secara jelas penyebab pasti dari kematian korban nahas.
"Kami meminta kepolisian tetap melakukan pengusutan karena hak anak yang meninggal dunia mendapatkan kejelasan, terutama penyebab kematian dengan terang benderang," ujar Komisioner KPAI Diyah Puspitarini, Jumat (7/11/2025).